Pemkot Jakut Apresiasi Kinerja Tiga Kelurahan Selesaikan Laporan Warga
Saya harap apresiasi ini memotivasi yang lain untuk terus be
benah dan meningkatkan kinerja
Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara, mengapresiasi kinerja tiga kelurahan dalam menyelesaikan laporan warga melalui aplikasi CRM.
Kepala Bagian Kepegawaian Tatalaksana Pelayanan Publik (KTPP) Pemerintah Kota Adminisitrasi Jakarta Utara, Yuni Wijayanti mengatakan,tiga kelurahan yang dinilai memiliki kinerja terbaik itu adalah Kelurahan Penjaringan, Sukapura dan Kelurahan Semper Barat.
Ketua Komisi A Apresiasi ASN Pendamping Selama Reses"Pengahargaan diberikan langsung oleh Wali Kota Sigit Wijatmoko kepada masing-masing admin CRM kelurahan," kata Yuni, Senin (2/3).
Menurut Yuni, pemberian penghargaan merupakakan bentuk apresiasi bagi jajaran yang sudah bekerja maksimal memberikan layanan pada masyarakat.
"Perhitungannya melalui sistem yang ada di JSC. Sesuai SE Sekda nomor 40 tahun 2019, TL tidak boleh lebih dari 7 hari dan respon time tidak boleh dari 6 jam," tegasnya.
Dilanjutkan Yuni, berdasarkan surat edaran tersebut ada beberapa kriteria penilaian yang hasil akhirnya menjadi nilai total. Beberapa kriteria penilaian tersebut di antaranya kecepatan TL, kecepatan respon, dan laporan terbanyak.
"Saya harap apresiasi ini memotivasi yang lain untuk terus bebenah dan meningkatkan kinerja," tandasnya.